Inilah 15 Manfaat Luarbiasa Mentimun
Ketimun atau mentimun (Curcumis sativus, C. melo, C. citrullus) adalah anggota keluarga dari Labu (Curcurbitaceae), juga masih berkerabat dengan melon. Nama genus curcumis berasal dari bahasa latin yang berarti Labu. Berasal dari India dan Mesir, mentimun merupakan sayuran populer di antara orang Yunani dan Romawi kuno.
Ketimun sering menjadi terapi untuk mengobati jerawat, konjungtivitis, depresi, diabetes, tekanan darah tinggi, obesitas, penyakit pada gusi, kulit dan peradangan perut, sakit tenggorokan, kulit terbakar, dan cacing pita. Makan ketimun benar- benar dapat membantu menyegarkan di saat musim panas, membantu orang merasa “dingin”. Tetapi untuk penderita diare tidak dianjurkan untuk makan mentimun dalam jumlah besar.
15 Manfaat Mentimun Bagi Manusia
Perawatan kulit
Mentimun memiliki sifat diuretik, efek pendingin, dan pembersih yang bermanfaat bagi kulit. Kandungan air yang tinggi; vitamin A, B, dan C; serta mineral, seperti magnesium, kalium, mangan, dan silika; membuat mentimun menjadi bagian penting dalam perawatan kulit. Masker wajah yang mengandung sari mentimun digunakan untuk mengencangkan kulit. Kandungan silikon tinggi diyakini meningkatkan kesehatan kulit, kuku
Fungsi pencernaan
Masalah pencernaan, seperti mag, gastritis keasaman, dan bahkan tukak, dapat disembuhkan dengan mengonsumsi jus mentimun segar setiap hari. Kandungan serat makanan dalam mentimun dapat mengusir racun dari sistem pencernaan sehingga memingkatkan proses pencernaan. Bahkan, mengonsumsi mentimun setiap hari dinilai sangat ampuh sebagai obat sembelit.
Kesehatan sendi
Dalam mentimun terkandung silika yang dapat mempromosikan kesehatan sendi Anda dengan memperkuat jaringan ikat.
Pencernaan protein
Mentimun mengandung enzim erepsin yang membantu dalam pencernaan protein.
Tekanan darah
Potasium, magnesium, dan serat yang hadir pada mentimun dapat membantu Anda menjaga tekanan darah tetap normal.
Sakit Tenggorok
biji mentimun juga dikenal bermanfaat sebagai anti inflamasi serta efektif dalam pengobatan pembengkakan selaput lendir (hidung) dan tenggorokan.
Membunuh cacing pita
Meskipun dianggap tidak memiliki kandungan nutrisi yang banyak ( memiliki 95,6% air ), mentimun mengandung erepsin, sebuah enzim yang membantu mencerna protein dan membunuh cacing pita. Biji mentimun dianggap sebagai obat alami untuk mengusir cacing pita di saluran usus. Bahkan, biji mentimun juga dikenal bermanfaat sebagai antiinflamasi serta efektif dalam pengobatan pembengkakan selaput lendir (hidung) dan tenggorokan.
Perawatan kuku
Mentimun kaya akan kandungan silika, dapat mencegah pecah dan rusaknya kuku-kuku di jari kaki dan tangan.
Atasi encok dan rematik
Jus mentimun diperkaya kandungan vitamin A, B1, B6, C, dan D serta folat, magnesium, dan kalsium ketika dicampur dengan jus wortel dapat membantu pasien yang mengalami nyeri sendi dengan cara menurunkan asam urat.
Mengobati sakit gigi dan gusi
Penyakit mulut pada gigi dan gusi, khususnya pyorrhea, dapat diobati secara efektif dengan jus mentimun. Konsumsi mentimun mentah juga dapat meningkatkan air liur serta berfungsi menetralisasi asam dan basa di dalam rongga mulut.
Diabetes
Jus mentimun dikenal dapat membantu kesehatan pasien diabetes. Kandungan mineral mangan bermanfaat dalam sintesis insulin alami di dalam tubuh.
Perawatan ginjal
Mentimun menunjukkan manfaat dalam membantu meringankan masalah kandung kemih dan ginjal. Air yang terkandung dalam mentimun membantu fungsi ginjal dengan melancarkan proses urinasi. Faktanya, mentimun merupakan diuretik alami terbaik.
Suburkan rambut
Mentimun mengandung silika. Jus mentium yang dicampur dengan wortel, bayam, dan selada akan membantu penyuburan rambut. Silika terdapat dalam jaringan ikat di dalam tubuh. Senyawa ini membantu pertumbuhan rambut sehingga jika rajin mengonsumsi makanan mengandung silika, Anda akan memiliki rambut yang bagus dan tulang yang sehat. Kandungan silikon tinggi diyakini meningkatkan pertumbuhan rambut
Menyembuhkan Luka
Mentimun bisa juga menjadi obat luar. Mentimun tumbuk diterapkan untuk mendinginkan luka bakar, sengatan tawon dan kaki bengkak karena lelah.
Mengurangi Mata Bengkak
Asam askorbat dan asam caffeic yang hadir dalam mentimun dapat menurunkan tingkat retensi air, yang pada gilirannya mengurangi pembengkakan di sekitar mata.
Irisan mentimun dapat diterapkan untuk mata bengkak karena lelah, untuk mengurangi kemerahan pada mata dan peradangan.
Sumber : lifemojo dan berbagai sumber lainnya
.
Supported By:
GRoW UP CLINIC JAKARTA Yudhasmara Foundation GRoW UP CLINIC I Jl Taman Bendungan Asahan 5 Bendungan Hilir Jakarta Pusat 10210, phone (021) 5703646 – 44466102 GRoW UP CLINIC II MENTENG SQUARE Jl Matraman 30 Jakarta Pusat 10430, Phone (021) 44466103 – 97730777email : http://growupclinic.com http://www.facebook.com/GrowUpClinic @growupclinic
“GRoW UP CLINIC” Jakarta Focus and Interest on: *** Allergy Clinic Online *** Picky Eaters and Growup Clinic For Children, Teen and Adult (Klinik Khusus Gangguan Sulit Makan dan Gangguan Kenaikkan Berat Badan)*** Children Foot Clinic *** Physical Medicine and Rehabilitation Clinic *** Oral Motor Disorders and Speech Clinic *** Children Sleep Clinic *** Pain Management Clinic Jakarta *** Autism Clinic *** Children Behaviour Clinic *** Motoric & Sensory Processing Disorders Clinic *** NICU – Premature Follow up Clinic *** Lactation and Breastfeeding Clinic *** Swimming Spa Baby & Medicine Massage Therapy For Baby, Children and Teen ***Professional Healthcare Provider “GRoW UP CLINIC” Dr Narulita Dewi SpKFR, Physical Medicine & Rehabilitation curriculum vitae HP 085777227790 PIN BB 235CF967 Clinical – Editor in Chief : Dr WIDODO JUDARWANTO, pediatrician email : judarwanto@gmail.com curriculum vitae : @WidoJudarwanto www.facebook.com/widodo.judarwanto Mobile Phone O8567805533 PIN BB 25AF7035We are guilty of many errors and many faults. But our worst crime is abandoning the children, neglecting the fountain of life. |