Memiliki buah hati yang sehat dan cerdas adalah dambaan setiap pasangan hidup saat dalam kehamilan yang sedang menunggu kelahiran bayinya. Orangtua dan dokter harus mewaspadai berbagai kondisi saat kehamilan yang sebagian tidak disadari kondisi lingkungan dan kesehatan individu ibu hamil berpengaruh dalam kesehatan janinnya.
Banyak faktor internal dan eksternal dari ibu hamil yang dapat berpengaruh dalam menentukan tumbuh kembang janin sehingga dapat mengganggu kesehatan bayi saat dilahirkan. Masa depan anak dan kehebatan buah hati kita ternyata sangat ditentukan sejak dini khususnya saat kehamilan.
ibu hamil sangat disarankan melakukan pemeriksaan kehamilan atau ante natal care (ANC) sangat disarankan bagi para ibu hamil untuk memonitor kesehatan ibu dan janin dalam kandungan. Pemeriksaan kehamilan adalah serangkaian pemeriksaan yang dilakukan secara berkala dari awal kehamilan hingga proses persalinan untuk memonitor kesehatan ibu dan janin agar tercapai kehamilan yang optimal.
WHO menyarankan agar melakukan pemeriksaan kehamilan setiap 4 minggu sekali dari saat pemeriksaan kehamilan pertama kali hingga usia kehamilan 28 minggu, setiap 2 minggu sekali dari usia kehamilan 28-36 minggu dan setiap satu minggu sekali dari usia kehamilan 36 minggu hingga waktunya melahirkan. Pemeriksaan awal bila tidak didapatkan kelainan dapat dilakukan pada bidan atau Puskesmas terdekat.
Harus dirujuk dokter spesialis kandungan bila dalam pemeriksaan kehamilan ditemukan :
- Memiliki riwayat penyakit jantung, ginjal, diabetes, dan epilepsy sebelum kehamilan.
- Memiliki riwayat kelainan genetic dalam keluarga
- Tanda anemia berat (hemoglobin < 7g/dl)
- Riwayat lahir mati, berat badan lahir rendah (BBLR), preeclampsia atau eklampsia, sectio Caesar pada riwayat kehamilan sebelumnya.
- Munculnya tekanan darah tinggi atau proteinuria (adanya protein dalam urin)
- Gula darah meninggi (> 200mg/dl) selama kehamilan
- Perdarahan per vagina atau munculnya bercak-bercak darah selama kehamilan.
- Sakit kepala yang hebat, penglihatan kabur atau bengkak seluruh tubuh.
- Adanya infeksi saat kehamilan.